MARITIMONLINE.COM-Menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono S.E M.M., yakni jalin soliditas dengan segenap komponen Unsur Pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan, Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I Mayor Marinir Indra Fauzi Umar menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Toba Tahun 2022, yang digelar di Mako Polres Pelabuhan Belawan Jl. Raya Pelabuhan Belawan, Bagan Deli. Belawan. Senin (13/6/22).
Apel gelar pasukan Operasi Patuh Toba 2022 yang diikuti oleh prajurit Yonmarhanlan I Belawan beserta instansi TNI - Polri dan Satpol PP Kota Medan tersebut dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan covid-19. Pada gelar tersebut, Kapolda Sumut Drs. R.Z. PANCA PUTRA S, M.Si dalam amanatnya yang dibacakan oleh Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Faisal Rahmat H.S., SIK., SH., MH., menyampaikan," Operasi Mandiri Kewilayahan “Patuh Toba – 2022” yang dilaksanakan secara serentak oleh Polda Sumatera Utara beserta Polres jajaran. Operasi Kepolisian Mandiri Kewilayahan “Patuh Toba - 2022” pada tahun ini mengambil tema Tertib Berlalu Lintas Menyelamatkan anak Bangsa,yang diselenggarakan oleh Polda Sumut beserta Polres jajaran dengan dukungan instansi terkait selama 14 hari, terhitung mulai tanggal 13 Juni sampai dengan 26 Juni 2022, pelanggaran operasi “Patuh Toba – 2022” bertujuan untuk menurunkan angka pelanggaran, kecelakaan dan angka fatalitas lalu lintas serta meningkatkan kepatuhan, ketertiban dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas di Wilayah Provinsi Sumatera Utara. Tujuan tersebut ditetapkan mengingat keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di jalan raya saat ini, masih dirasakan belum optimal.
Sebelum mengakhiri amanat ini, saya mengucapkan “Selamat Melaksanakan Tugas Operasi Kepolisian Mandiri Kewilayahan Patuh Toba TA 2022 semoga menjadi ladang ibadah bagi kita semua". pungkas Kapoldasu.
(MO/RI4DI)