Luar Biasa ! Medan Dilanda Banjir, Kasat Lantas dan Personil Polres Pelabuhan Belawan Rela Main Banjir

Editor: ℛℐᎯⅅℐ


MARITIMONLINE.COM-LABUHAN-
Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resor (Polres) Pelabuhan Belawan melakukan pengecekan arus Lalu Lintas (Lalin) di sepanjang Jln. K.L Yos Sudarso, Kec. Medan Labuhan, Kota Medan, Sumatera Utara, Sabtu (19/11/2022) sekira pukul 08.15 Wib.

Dalam mengurai kemacetan karena arus kendaraan melambat yang ditengarai akibat tingginya genangan air hujan, Kepala Satuan (Kasat) Lantas Polres Pelabuhan Belawan, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Pittor Gultom, SH bersama anggota lainnya sudah berada di lokasi sejak pagi.

Mereka menggunakan seragam lengkap rela “main hujan”, berbasah-basah berdiri di tengah banjir mengatur arus lalu lintas. Air yang menggenang selutut orang dewasa itu pun membasahi sepatu dan celana mereka.

Tidak sedikit kendaraan baik roda dua (R2) dan empat (R4) yang berusaha melintasi banjir, mogok terjebak lobang yang samar karena tertutup air.

Melihat kejadian tersebut, Kasat Lantas bersama Personil Polres Pelabuhan Belawan tak segan mendorong kendaraan-kendaraan yang mogok ke pinggir jalan.

Kasat Lantas Polres Pelabuhan Belawan, AKP Pittor Gultom SH mengatakan, hujan yang mengguyur Kota Medan khususnya Wilayah Hukum Polres Pelabuhan Belawan sejak Jumat siang membuat di sejumlah titik jalan K.L Yos Sudarso jadi lokasi luapan air.

“Kami terjun langsung ke jalan, karena mencegah kemacetan panjang. Apalagi volume kendaraan semakin padat, sementara di lokasi banjir sangat sulit dilewati kendaraan. Ada beberapa titik genangan air dan dampaknya banyak kendaraan roda dua dan empat yang mogok, saat pengendara berusaha melewati banjir. Sehingga kita mengerahkan personel untuk mengatur lalu lintas guna mengurai kemacetan,” kata Pittor.

Untuk mengurai kemacetan, personel Satlantas Polres Pelabuhan Belawan membuat rekayasa lalu lintas serta mengimbau masyarakat untuk bersabar dan berhati-hati karena jalan licin.

“Saya turut serta mengatur arus lalu lintas bersama personil langsung turun ke jalan untuk mengurai kemacetan. Yah, bagaimana lagi, ya, memang harus basah-basahan seperti inilah. Namanya juga tugas,” ucap AKP Pittor.

Tidak hanya itu, pihaknya juga memberikan imbauan kepada masyarakat dan pengguna jalan agar selalu mengantisipasi terjadinya kecelakaan (Laka) lalu lintas saat berkendara di jalan raya. 

Ditempat terpisah, Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Faisal RHS, SIK, SH, MH mengatakan, Personil Polres Pelabuhan Belawan sedang membantu Masyarakat dampak dari curah hujan yang terjadi pada Jumat pagi sehingga Sungai Deli meluap dan air menggenangi jalan-jalan setta merendam rumah warga.

" Personil Polres Pelabuhan Belawan kami turunkan agar masyarakat terbantu dengan adanya himbauan edukasi tentang banjir yang melanda Medan Labuhan serta masyarakat merasa kehadiran Polisi berada ditengah tengah masyarakat bersama sama menangani banjir yang melanda daerah Medan Labuhan di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan," ujarnya.

(MO/R14D1)

Share:
Komentar

Berita Terkini