Tampung Aspirasi Masyarakat, Polres Pelabuhan Belawan Gelar Jumat Curhat di Masjid Jamik Belawan

Editor: ℛℐᎯⅅℐ


MARITIMONLINE.COM-BELAWAN-
Polres Pelabuhan Belawan gelar kegiatan bertajuk “Jumat Curhat” untuk mendengarkan keluhan masyarakat secara langsung.

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Faisal RHS, SIK, SH, MH diwakili Wakapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Sukarman SH, MH mengatakan, Jum’at Curhat tersebut dirinya bisa mengetahui secara langsung keluhan dan kondisi masyarakat.

Wakapolres menilai bahwa inovasi ini bisa menjadi acuan untuk meningkatkan pelayanan Kepolisian.

Hari ini, Polres Pelabuhan Belawan kembali melaksanakan Jum’at Curhat di Masjid Jamik, Jln. Selebes, Kel. Belawan ll, Kec. Medan Belawan, Jumat (18/11/2022) sekira pukul 12.30 Wib usai melaksanakan Sholat Jumat berjamaah.

Jamaah Masjid Jamik dan Tokoh Agama memberikan sejumlah aduan dan masukan di acara Jum’at Curhat tersebut.

" Masyarakat dan Tokoh Agama menyampaikan keluhan yang terjadi di seputaran Kota Belawan diantaranya masalah tawuran, begal dan anak-anak yang menggunakan lem kambing," ucap AKBP Sukarman.

Dengan adanya keluhan tersebut, pihaknya bisa langsung memerintahkan personel untuk langsung mengecek di lapangan.

Mantan Kasat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan ini mengatakan inovasi “Jumat Curhat” itu akan terus dilaksanakan secara rutin setiap hari Jumat ke depannya di berbagai Wilayah Hukum Polres Pelabuhan Belawan.

“Intinya, kegiatan ini masyarakat bisa menyampaikan keluhan, curhatan atau saran masukan kepolisian, supaya kami bisa tindaklanjuti segera," tuturnya.

Usai melaksanakan Jumat Curhat, Polres Pelabuhan Belawan membagikan 100 nasi kotak untuk Jamaah Masjid Jamik.

Turut hadir dalam Jumat Curhat tersebut, Kasat Intelkam Polres Pelabuhan Belawan, AKP Zul Efendi, Kasat Binmas Polres Pelabuhan Belawan, Iptu Armansyah Srg, SH, KBO Satlantas Polres Pelabuhan Belawan, Iptu Usman beserta anggota dan Kanit Binpolmas Polres Pelabuhan Belawan, Aipda A. Hanafiah SH.

(MO/R14D1)

Share:
Komentar

Berita Terkini