MARITIMONLINE.COM-MEDAN- Praktek perjudian berbentuk meja judi ikan bebas beroperasi di Kelurahan Terjun Kecamatan Medan Marelan. Meja judi ikan ini beroperasi 24 jam dengan modus pintu kios dibuka satu (1) dan ditutup tirai bambu separuh. Pantauan awak media, Kamis (19/07/2023) pagi terlihat ada satu sepeda motor yang terparkir di depan kios tempat meja judi ikan tersebut.
Menurut masyarakat Terjun yang tak ingin namanya di tulis mengatakan, Meja judi ikan disitu sudah buka beberapa bulan belakangan ini. Setiap hari sampai pagi selalu ramai diduga dikunjungi para pemain dengan ditandainya banyak sepeda motor yang parkir di depan kios itu.
"Setiap hari sampai pagi selalu ramai tepat itu bang. Karena banyak sepeda motor yang parkir di depan kios itu," ucapnya.
Lebih lanjut dikatakannya, Padahal berada dipinggir jalan lintas Kapten Rahmad Buddin, Tapi seakan tidak ada masalah meja judi ikan itu dibuka disini. Tanpa ada rasa takut tempat meja judi ikan itu tetap beroperasi beberapa bulan ini.
Berdasarkan keterangan yang dihimpun awak media, Meja judi ikan ini diduga milik warga keturunan bernama Cici. (Bersambung)
(DIAN)