Danyonmarhanlan l Terima Trophy Juara Umum Lomba Olahraga Hari Armada 2021

Editor: RI4DI


MARITIMONLINE.COM-
Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) I Mayor Marinir Indra Fauzi Umar menerima trophy Juara Umum lomba olahraga dalam rangka menyemarakkan Hari Armada tahun 2021, pada saat mengikuti olahraga bersama dan panggung prajurit yang digelar Lantamal I, bertempat di Mako Lantamal I Jalan Serma Hanafiah No. 1 Belawan, Jumat (17/12/21). 

Seluruh prajurit sejajaran Lantamal I dan PNS melaksanakan olahraga bersama dengan penuh semangat dan gembira yang dipimpin langsung oleh Komandan Lantamal I Laksamana Pertama TNI Achmad Wibisono dengan didampingi oleh Ketua Korcab I DJA I Ny. Ita Achmad Wibisono bersama Wadanlantamal I Kolonel Mar Amir Kasman, seluruh pejabat Utama Lantamal I, Kadis/Kasatker Lantamal I, Danyonmarhanlan I Mayor Mar Indra F. Umar serta Jalasenatri Korcab 1 dan perwakilan anggota Jalasenastri Ranting B Cabang 1 Korcab Pasmar 1. 

Olahraga bersama diawali dengan senam kesegaran jasmani,  kemudian dilanjutkan jalan santai berkeliling Mako Lantamal I, dan diakhiri dengan acara ramah tamah, pemberian hadiah dan pembagian doorprize. 

Pada kesempatan tersebut, Komandan Lantamal I memberikan apresiasi berupa pembagian hadiah atas lomba-lomba yang selama ini telah dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Armada tahun 2021 kepada peserta lomba. Dalam lomba yang dipertandingkan, Yonmarhanlan I berhasil tampil sebagai Juara Umum dan pada kesempatan tersebut Komandan Yonmarhanlan I Mayor Marinir Indra Fauzi Umar menerima langsung Trophy Juara Umum yang diserahkan oleh Danlantamal I. Pemberian hadiah kepada para pemenang tersebut bertujuan untuk membangkitkan semangat serta meningkatkan prestasi. 

Komandan Lantamal I Laksamana Pertama TNI Achmad Wibisono menyampaikan bahwa olahraga bersama ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan motivasi dan kinerja prajurit agar dalam bekerja selalu semangat, ceria dan gembira terutama dalam melaksanakan tugas pokok sebagai prajurit matra laut sekaligus bertujuan untuk menjaga kesehatan tubuh serta memupuk kekompakan dan kebersamaan prajurit Lantamal I.  

Dengan berolah raga ini juga membuat tubuh kita tetap sehat dan bugar, sehingga kita mampu menjalankan pengabdian kepada bangsa dan negara sebagai prajurit secara profesional, “selain itu agar tetap solid dan selalu semangat dalam menghadapi tugas-tugas ke depan,” lanjut Danlantamal I. 

Berbagai kegiatan pertandingan dan perlombaan baik olahraga umum maupun, olahraga ketangkasan militer matra laut telah digelar oleh Lantamal I dalam menyemarakkan hari armada tahun 2021 diantaranya olahraga ketangkasan militer yang dipertandingkan meliputi lomba kekuatan matra laut seperti menembak, lomba memindahkan ban truk, lomba membawa amunisi, lomba meniup peluit dan melempar tali buangan. Sedangkan olahraga umum meliputi bola volley, bulu tangkis, tenis meja, dan renang estafet membaca puisi tingkat SMA/K Se-Kota Medan serta lomba melukis mural.

(MO/RI4DI)

Share:
Komentar

Berita Terkini